Pato Ke Chelsea Dalam Status Pinjaman – Mantan penyerang muda AC Milan yang bernama Alexandre Pato sudah dipastikan resmi bergabung dengan klub di Liga Inggris tepatnya bersama dengan The Blues Chelsea. Alexandre Pato akan memulai karier barunya dengan Chelsea pada awal tahun 2016 ini. Dirinya sudah ingin sekali bermain dengan rekan-rekan setimnya di Chelsea sekaligus beradaptasi dengan timnya. Kedatangan Pato di Chelsea ini belum termasuk pemain tetap Chelsea, dia didatangkan hanya dalam status peminjaman saja dari Corinthians. Kedua klub sudah menyepakati hal ini sehingga Alexandre Pato pun berani dipinjamkan Corinthians.

The Blues Chelsea akhirnya bisa mendatangkan Alexandre Pato diawal tahun 2016 ini dengan status pinjaman. Sang Pelatih Guus Hiddink sudah mengatur dari awal karena dengan mendatangkan Alexandre Pato dibagian lini depan kemungkinan besar pemain muda ini bisa membantu Chelsea bangkit kembali. Disamping tak sabarnya Guus Hiddink memasukkan Pato untuk berkolaborasi dengan rekan setimnya, Pato sendiri juga demikian dimana dia juga ingin sekali beradaptasi dengan kawan-kawannya dilapangan hijau.

Masa peminjaman Alexandre Pato ke Chelsea ini hanya selama setengah tahun saja yang sudah disepakati kedua belah pihak antara Chelsea dan Corinthians. Apabila selama penampilan Pato saat bersama Chelsea dinilai bagus, maka kemungkinan besar Chelsea akan merekrut dirinya ke Chelsea langsung sebagai pemain tetap. Tapi ini Chelsea akan mencoba memainkannya dulu untuk melihat perfomanya di Chelsea.

Sebenarnya Pato sendiri juga merasakan kesenangan ketika dia mendengar penawaran dari Chelsea untuk merekrutnya bermain dengan Diego Costa dan Radamel Falcao. Bergabung dengan Chelsea ini menjadi tim kedua saat melabuhi kariernya di Liga Eropa dimana pada pertama kali bermain di Eropa Pato bermain di AC Milan. Penampilan yang dibuktikannya dinilai bagus sekali oleh pelatih AC Milan pada saat itu sehingga ada klub lain menyukainya yaitu Corinthians. Kepercayaan yang diberikan oleh klub, itu akan selalu dibuktikannya dengan baik ungkap, Pato.