
Timnas U-23 Indonesia yang berlaga di SEA GAMES kali ini masuk dalam Grup A yang merupakan Grup paling berbahaya atau yang sering disebut dengan grup neraka. Di Grup A Garuda Muda memiliki lawan-lawan tangguh yakni Malaysia, Singapura, Thailand & Kamboja.
Namun ketangguhan dari lawan-lawan tersebut bisa terhapuskan dengan kepercayaan penuh dari skuad Muda Indonesia yang berhasil melenyapkan Kamboja dengan skor 6-0 dan laga tadi malam merupakan laga perdana Timnas U-23 di SEA GAMES kali ini.
Hasil kemenangan 6-0 di laga perdana merupakan hasil positif untuk skuad muda agar bisa lolos dari Grup A untuk ke fase berikutnya. Laga berikutnya Timnas U-23 Indonesia akan menjamu Singapura pada hari Jumat mendatang, (11/11/2011).
Saat akan menjamu Singapura, Pelatih timnas Indonesia U-23, Rahmad Darmawan sudah mengantongi kekuatan Singapura yang akan menjadi lawan di laga kedua SEA GAMES XXVI. Untuk megantisipasi gaya bermain Singapura, Rahmad Darmawan meminta agar anak asuhnya bersabar.
Untuk meredam permainan Singapura, Rahmad meminta timnya agar bermain lebih hati-hati dan menghindari kecerobohan. Selain itu, RD juga menekankan pentingnya kesabaran di dalam lapangan.
Singapura merupakan tim yang memiliki talenta muda yang sangat hebat oleh karena itu RD ingin anak asuhnya bermain lebih bersabar untuk menembus lini pertahanan Singapura yang diperkirakan sangat kokoh. RD yakin jika timnya bermain dengan sabar maka Timnas U-23 bisa meraih poin penuh dilaga keduanya tersebut.
Sanggupkah skuad Garuda Muda mengalahkan Singapura dilaga kedua Grup A nanti? Untuk anda yang suka mencari Prediksi Bola anda dapat mengunjunginya langsung di website kami, www.channelbola.com.