Livescore – Kapten Timnas Portugal Christiano Ronaldo menegaskan bahwa dirinya kini hanya fokus untuk membantu negaranya meraih kemenangan.

Portugal akan berhadapan dengan Norwegia dalam laga kualifikasi Piala Euro 2012 Estádio do Sport Lisboa e Benfica, Lisbon, Minggu [5/6] dinihari WIB. laga ini sendiri sangat menentukan bagi Portugal dimana mereka tengah berada di posisi kedua terpaut dengan pemuncak Grup H Norwegia dengan selisih tiga poin.

Jika saja dalam laga ini Portugal sukses untuk mengalahkan Norwegia maka mereka akan bisa mengambil alih posisi Norwegia. “Jika kami menang, maka kami akan memuncaki klasemen dan menjalani liburan ini dengan santai” kata Ronaldo seperti dilansir Portugal.net.

Disamping semua itu, Portugal juga ingin membalas kekalahan yang diderita mereka saat mengalami kekalahan 1-0 pada September lalu tepatnya di Osio. dan Laga ini diperkirakan Ronaldo sendiri pasti akan berlangsung sangat sengit.

“Apa yang terjadi saat kami berada di Norwegia adalah suatu kesalahan dan kami harus mengakui hal itu. namun semua yang berlalu biarkanlah berlalu dan sekarang saya tidak akan membicarakannya lagi. kini kami dalam posisi bagus. para pemain sangat gembira dan inign kembali untuk meraih hasil bagus”

“Norwegia pasti tidak akan bermain terbuka. kami yakin mereka juga pasti akan tahu hal itu. maka dari itu kami herus bersabar agar bisa mencetak gol. dan kami juga harus tetap fokus dan kami yakin pasti memiliki peluang untuk menang”

“Dalam laga ini, kami bermain di kandang. kami juga tahu tim sekelas Norwegia seperti apa. mereka adalah tim yang bagus. memang sulit untuk menaklukkan mereka, namun kami akan berusaha bermain bagus dan memenangkannya”

 

by : Hasil Akhir Pertandingan