David Luis : Seharusnya Jangan Kebobolan – Salah satu mantan pemain Chelsea David Luis yang sudah hengkang dari The Blues pada tahun 2014 lalu dan memulai karier barunya bersama dengan klub Prancis di Paris Saint Germain. David Luis mengatakan seharusnya pada pertandingan dini hari tadi dibabak 16 besar Liga Champions ketika timnya Paris Saint Germain menjamu salah satu tamunya di klub Inggris Chelsea mereka seharunya bisa membuat gol yang lebih banyak karena mereka bermain dikandang mereka sendiri. Apabila mereka membuat gol kandang lebih banyak maka pertandingan putaran kedua dimarkas Chelsea sudah lebih aman.

Paris Saint Germain bermain dimarkas mereka sendiri di Parc Des Princes menghadapi lawannya The Blues Chelsea dini hari tadi. Dalam pertandingan ini kedua tim ini bermain dengan seru dimana pada babak pertama jalannya pertandingan kedua tim ini saling melakukan penyerangan yang bertubi-tubi sehingga pada akhir babak pertama berakhir dengan hasil imbang 1-1. Gol pertama terlebih dahulu dibukakan oleh Zlatan Ibrahimovic pada menit ke-38 dan balasan gol dari pemain Chelsea John Obi Mikel pada akhir menit babak pertama. Kedudukan 1-1 ini membuat tim tuan rumah menjadi lebih semangat untuk membalas gol lagi.

Dalam jalannya pertandingan dibabak kedua, tim tuan rumah Paris Saint Germain bermain lebih baik lagi dikarenakan mantan pemain Chelsea David Luis tau gaya permainan mereka sehingga Chelsea tidak berhasil membobol gawang mereka lagi malahan kami yang membalikkan keadaan menjadi 2-1 dan gol tersebut dicetak oleh Edinson Cavani pada menit ke-78. Gol penutup dari Edinson Cavani ini memastikan Paris Saint Germain menang 2-1 atas Chelsea. Bisa dikatakan Edinson Cavani menjadi salah satu pahlawan kemenangan PSG atas Chelsea.

Kemenangan 2-1 ini memang membuat tim PSG senang, disamping itu salah satu bek tim nasional Brasil David Luis mengatakan seharusnya bermain dimarkas besar sendiri kita tidak boleh kebobolan. Ini salah satu hal yang sangat disayangkan karena kita kebobolan. Tapi itu bukan masalah besar, yang terpenting pertandingan putaran kedua, harus bisa lebih baik lagi menghadapi Chelsea, ungkap sang pelatih Paris Saint Germain yang bernama Laurent Blanc.